7 Style OOTD Hijab Liburan ke Bali: Tampil Kece di Setiap Destinasi

style ootd hijab liburan ke bali

Photo by Pinterest

Liburan ke Bali memang selalu menyenangkan, apalagi buat kamu yang suka explore tempat-tempat indah di Pulau Dewata. Tapi, buat kamu yang berhijab, mungkin ada tantangan tersendiri dalam memilih outfit yang modis, nyaman, dan sesuai dengan cuaca Bali. Jangan khawatir, artikel ini akan membahas tips style OOTD hijab liburan ke Bali yang bisa kamu pakai sesuai dengan destinasi-destinasi populer di Bali. Yuk, simak inspirasinya!

7 Inspirasi Style OOTD Hijab Liburan ke Bali

Berikut 7 style OOTD Hijab yang bisa menjadi inspirasi untukmu saat liburan ke Bali:

1. Tampil Santai dan Nyaman dengan Warna Cerah di Pantai

Style ootd hijab liburan ke bali | ootd hijab pantai
Photo by Pinterest

Bali terkenal dengan pantai-pantainya. Belum ke Bali rasanya kalau kamu belum mengunjungi salah satu dari pantai Bali yang terkenal. Suasananya yang santai bikin tempat ini pas banget buat kamu yang mau sekadar jalan-jalan atau duduk menikmati sunset. Untuk style OOTD hijab saat ke pantai, kamu bisa memilih outfit yang simple dan nyaman.

Padukan kaos longgar berbahan katun dengan kulot atau celana linen yang flowy. Biar tetap modis, pilih warna-warna cerah seperti putih, biru laut, atau kuning pastel yang cocok banget dengan suasana pantai. Hijab berbahan voal atau chiffon bisa jadi pilihan yang adem dan mudah dibentuk. Jangan lupa pakai sunglasses dan sandal flat yang nyaman biar kamu bisa jalan-jalan di sekitar pantai tanpa ribet.

2. Tampil Modis dengan Sentuhan Tradisional

Style ootd hijab liburan ke bali | ootd hijab tradisional
Photo by Pinterest

Berwisata ke tempat-tempat yang kaya akan budaya seperti Desa Penglipuran, Tanah Lot atau bahkan Pura Uluwatu ga hanya memberikan pengalaman spiritual, tapi juga visual. Dengan background pura-pura dan rumah yang didesain dengan arsitektur sentuhan tradisional khas Bali, kamu pasti ingin foto-foto yang keren di sini. Untuk OOTD hijab di tempat yang kaya akan budaya, kamu bisa memadukan dress panjang bermotif etnik atau batik, bahkan kebaya khas Bali lengan panjang dengan hijab berwarna netral seperti krem atau coklat.

Dress flowy dengan motif tradisional akan memberikan kesan elegan, sekaligus tetap nyaman untuk dipakai sepanjang hari. Jangan lupa bawa outer tipis atau kimono untuk menambah aksen layering yang stylish. Kombinasi ini ga cuma bikin kamu kelihatan modis, tapi juga cocok dengan suasana Bali yang kaya akan budaya.

3. Gaya Boho Chic untuk Nuansa Wisata di Alam

Ubud salah satu yang terkenal dengan suasana yang sejuk dan pemandangan alam yang menenangkan. Kalau kamu berencana mengunjungi sawah terasering Tegalalang atau berjalan-jalan di Ubud Monkey Forest, gaya boho chic bisa jadi inspirasi buat OOTD hijab kamu.

Padukan tunik longgar dengan celana kulot berpotongan lebar dan pilih hijab dengan motif floral yang senada dengan nuansa alam Ubud. Kamu juga bisa tambahkan aksesoris seperti tas rotan yang lagi hits atau kalung etnik. Pilihan warna-warna earthy seperti hijau olive, beige, dan coklat muda bisa bikin tampilan kamu lebih menyatu dengan alam sekitar. Jangan lupa pakai sandal gladiator atau sneakers yang nyaman untuk jalan-jalan di Ubud.

Baca juga: Outfit Bali: Tips Fashion Stylish dan Nyaman untuk Liburan di Pulau Dewata

4. Tampil Fashionable di Tempat Hits

Banyak spot yang menjadi pusatnya fashion dan tempat nongkrong kekinian di Bali, salah satunya ada di daerah Seminyak. Kalau kamu berencana mengunjungi beach club atau cafe Instagramable di daerah Seminyak, pastikan style OOTD hijab kamu juga up-to-date! Kamu bisa memilih outfit yang lebih trendy seperti jumpsuit longgar berbahan katun yang ringan dipadukan dengan hijab turban.

Jumpsuit memberikan tampilan yang modern, sedangkan turban bikin kamu terlihat lebih edgy dan stylish. Pilih warna monokrom atau pastel agar kamu terlihat lebih elegan tapi tetap casual. Jangan lupa bawa sling bag minimalis dan pakai sandal wedges yang nyaman untuk melengkapi tampilan chic kamu di Seminyak.

5. Tampil Elegan dan Stylish di Destinasi Mewah, Nusa Dua

Nusa Dua dikenal sebagai area wisata mewah dengan pantai-pantai yang bersih dan tenang. Untuk OOTD hijab di Nusa Dua, kamu bisa memilih outfit yang lebih elegan tapi tetap nyaman untuk aktivitas outdoor. Misalnya, maxi dress polos dengan detail ruffle bisa jadi pilihan tepat. Padukan dengan hijab berwarna senada dan bawa aksesori seperti topi pantai lebar yang ga cuma melindungi kamu dari matahari, tapi juga bikin tampilan kamu makin elegan.

Kalau kamu berencana menghabiskan waktu di hotel-hotel mewah atau resort tepi pantai, outfit ini bakal bikin kamu terlihat sophisticated tapi tetap nyaman. Jangan lupa tambahkan tas jerami atau clutch simple untuk kesan yang lebih classy.

6. Tampil Kece dengan Sentuhan Casual di GWK

Garuda Wisnu Kencana (GWK) adalah salah satu landmark terkenal di Bali dengan patung raksasa Dewa Wisnu yang ikonik. Buat kamu yang ingin explore GWK, tampilan yang simple tapi modis bisa jadi pilihan. Padukan kaos oversize dengan rok plisket atau celana kulot berbahan linen.

Pilihan hijab dengan warna yang senada dengan outfit bakal bikin kamu kelihatan rapi tapi tetap casual. Jangan lupa pakai sneakers atau sandal platform untuk tampilan yang lebih edgy dan tetap nyaman saat berjalan di sekitar area GWK yang luas.

7. Sporty dan Praktis untuk Aktivitas Outdoor

Style ootd hijab liburan ke bali | ootd hijab outdoor
Photo by Pinterest

Kalau kamu berencana untuk beraktivitas outdoor seperti snorkeling atau trekking, kamu pasti butuh OOTD hijab yang praktis tapi tetap stylish. Pilih celana cargo atau jogger yang nyaman dipadukan dengan kaos lengan panjang berbahan breathable.

Pilih hijab instan berbahan lycra atau katun yang mudah dipakai dan ga ribet, terutama saat kamu bergerak aktif. Jangan lupa bawa topi dan kacamata hitam untuk melindungi diri dari sinar matahari yang terik. Dengan tampilan ini, kamu bisa tetap bergerak bebas tapi tetap modis.

Kesimpulan

Menentukan style OOTD hijab liburan ke Bali sebenarnya gampang asal kamu menyesuaikannya dengan destinasi yang akan kamu kunjungi. Dari pantai hingga tempat yang kaya akan budaya seperti pura atau desa wisata, setiap tempat punya vibe dan suasana yang berbeda. Yang penting, pilih outfit yang nyaman, praktis, tapi tetap modis. Dengan tips di atas, kamu bisa tampil kece di setiap sudut Bali tanpa harus mengorbankan kenyamanan.

Ga cuma OOTD saja yang perlu kamu perhatikan saat liburan di Bali, transportasi juga penting. Buat kamu yang ingin liburan dengan lebih nyaman dan stylish, sewa mobil mewah di Bali Premium Trip bisa jadi pilihan terbaik. Dengan mobil-mobil keren seperti Alphard, MINI Cooper, Mercedes-Benz hingga Jeep, kamu bisa explore Bali dengan gaya.

Mobil-mobil mewah ini ga cuma bikin perjalanan kamu lebih nyaman, tapi juga bikin kamu tampil lebih kece di setiap destinasi. Bayangin foto-foto OOTD kamu di Bali dengan mobil mewah dan background destinasi khas Bali, pasti bikin feed Instagram kamu makin hits. Mobil keren, gaya makin kece, dan liburan kamu pasti jadi lebih berkesan.

Banner BPT Luxury Car Rent - Bali Premium Trip

Baca juga: 10 Tips Road Trip Seru di Bali: Bikin Liburan Makin Menyenangkan!

Facebook
WhatsApp
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Artikel Terbaru